Selasa, 18 Oktober 2016

Aktif Instagram? Berikut Trik Memanfaatkan Instagram Untuk Bisnis

Aktif Instagram? Berikut Trik Memanfaatkan Instagram Untuk Bisnis

Sosial Media mana yang sering anda gunakan untuk bisnis? Facebook? atau Twitter?

Faktanya, salah satu sosial media yang hanya biasa di gunakan untuk menshare foto setiap aktifitas kita ini, sukses mengalahkan twitter hingga 300 juta pengguna aktif dimana Twitter sendiri hanya memiliki 288 juta pengguna aktif. Lalu, apakah instagram cukup berpotensi untuk menjadi ladang bisnis yang tepat? Tentu. Berikut ini adalah cara yang tepat untuk menggunakan Instagram untuk bisnis.

Bisnis seperti apa yang cocok untuk Instagram?Tentu saja tidak semua bisnis dapat di jalankan dengan sukses melalui instagram, instagram sendiri memiliki ciri pengguna yang dapat di manfaatkan untuk di jadikan ladang uang, berikut beberapa target yang harus di perhatikan dalam menggunakan Instagram untuk Bisnis
  • Usia 20- 35 Tahun, dan akan lebih baik lagi jika lebih mengarah ke remaja.
  • Bisnis yang Anda jalankan dapat di gambarkan atau di visualkan dengan menarik, karna di instagram kita akan memanfaatkan gambar atau visual dari produk yang akan kita pasarkan dengan lebih menarik.
Perhatikan kompetitor
Jika masih awam dan ragu, saya sarankan untuk sedikit "memata-matai" kompetitor, karna dari situ Anda bisa sedikit mendapatkan referensi cara atau tehnik yang tepat dalam berbisnis melalui instagram, mulai dari memperhatikan contoh caption, dan Foto atau Video yang di post

Coba buka salah satu Instagram yang menurut anda sudah lebih dahulu sukses, perhatikan setiap post yang ia kirimkan, dan perhatikan postingan mana yang memiliki perhatian lebih oleh viewer, dari situ Anda bisa memperhatikan seperti apa sang kompetitor menjajakan dagangannya kepada pengunjung, perhatikan juga Hashtag yang mereka gunakan

Anda tidak harus meniru seutuhnya, Anda hanya memanfaatkan kompetitor untuk mendapatkan contoh yang tepat, meniru seutuhnya hanya akan membuat Audiens berfikir Anda hanya lah peniru dengan brand murahan yang tidak pantas untuk di-follow. Siap-siap saja jika followers anda akan menurun secara drastis

Terus Mencoba
trial and error dalam sebuah strategi pemasaran adalah hal yang biasa bagi pebisnis. Hal ini untuk Menganalisa bagaimana Audiens berinteraksi dengan konten. Anda bisa mencoba untuk mempost suatu konten, lalu analisa perhatian konsumen terhadap konten tersebut, dan kemudian pilih cara yang terbaik untuk menyajikan setiap konten anda

0 comments

Posting Komentar